Rabu, 23 Januari 2019

pantunku : pantun nasehat


1. 
Hari minggu  waktunya bersantai
Kubaca   buku di taman  rumahku
Janganlah kamu berandai andai
Tuntutlah ilmu hingga akhir hayatmu

2.
Ke Surabaya beli semanggi
Semanggi adanya di taman Bungkul
Hendaknya kita saling berbagi
Agar  tak punya  sifat merasa unggul
3

Ke sawah membawa gaharu
Gaharu ditandu rapat rapat
Kalaulah hendak menjadi guru
Peganglah karaktermu kuat kuat
2.     4
  
Beli sepatu dipasar baru
Mampir dulu ke taman kota
Kalau kita rajin berguru
Di akhir hidup tak akan celaka
5.

Kecipir bergantung  di kawat berduri
Daunnya hijau rimbun  memberat
Berpikir melulu tanpa tindakan  teruji
Angannya melambung hidupnya  melarat
4.      6 

Bapak kebukit hendak berburu
Senjata  dipanggul jaring disiapkan
Banyak murid melawan guru
Norma  dilanggar tata krama ditinggalkan   
5.      8
Jauh memandang  ke atas langit
Semburat merah di ufuk  barat merekah
Jauhi riba walau  hanya sedikit
Sebab pemakan  riba tempatnya neraka
6.       8

Parkirkan mobilmu dengan aman dan terkunci
Jangan kau parkir sembarangan di pinggir  jalan
Kau berpikir  hidupmu  akan  kekal dan abadi
Jangan  kau lupa hidup  di dunia hanya seperti khayalan
 9
7.       
Kulihat wajahku di cermin dan berpikir
Nampak tua dan penuh keriput
Bila kuingat waktuku yang sudah sampai di titik akhir
Beranjaklah aku menuju  masjid  dan terpaut
8.      10 
Bersepeda cepat di jalanan berbatu
Sepedaku oleng terjebur ke kali
Bila Berbeda  pendapat   tentang sesuatu 
Seyogyanya  al qur’an dan Sunnah  dirujuk kembali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar